Back

7 Strategi Terbaik untuk Meningkatkan Brand Awareness

Anda perlu strategi yang terbaik untuk meningkatkan brand awareness pada bisnis yang Anda miliki. Cara yang unik dan berbeda akan mampu menarik minat dan perhatian konsumen pada bisnis Anda. Sebelum mengetahui caranya, mari memahami arti dan manfaat dari brand awareness terlebih dahulu.

Apa itu Brand Awareness dan apa manfaatnya?

Brand awareness atau kesadaran merek merupakan kemampuan konsumen untuk mengenali atau mengingat suatu merek dagang melalui logo, gambar, produk, atau apapun yang menjadi identitas bisnis tersebut.

Jika konsumen mudah mengenali suatu merek dagang, artinya bisnis tersebut sudah memiliki nama dan diakui dengan baik oleh masyarakat. Alhasil, konsumen akan cenderung mencari Anda saat membutuhkan suatu produk atau layanan bukan pergi ke tempat lain.

Maka dari itu, penting untuk meningkatkan brand awareness, apabila Anda ingin memiliki bisnis yang sukses. Akan tetapi, bagaimana caranya ketika semua pebisnis pun melakukan usaha yang sama? Anda tidak perlu khawatir. Berikut ini tujuh strategi yang dapat dilakukan untuk meningkatkan brand awareness.

7 Strategi Terbaik untuk meningkatkan Brand Awareness

Pemasaran digital atau digital marketing tampaknya menjadi hal utama yang perlu diterapkan untuk meningkatkan brand awareness. Alasannya, hampir semua orang menghabiskan waktu luang di dunia maya. Ini menjadi kesempatan bagi Anda untuk memperkenalkan bisnis atau produk yang dimiliki.

Dunia maya saat ini memberikan dampak yang sama besarnya seperti mengiklankan bisnis atau produk melalui media konvensional. Bahkan, biaya yang diperlukan untuk meningkatkan brand awareness melalui dunia digital terbilang lebih rendah.

Jika Anda setuju untuk meningkatkan brand awareness melalui digital marketing, maka inilah tujuh strategi terbaik  yang bisa dilakukan:

  1. Buat Konten yang Menarik dan dapat Dibagikan

Salah satu kebiasaan warganet adalah membagikan postingan menarik dari channel, akun, ataupun platform lain. Anda bisa menjadikan ini sebagai kesempatan untuk memperkenalkan bisnis, produk, atau layanan Anda dengan lebih luas.

Konten tidak harus selalu mempromosikan apa yang Anda jual. Hal seperti itu malah kurang diminati oleh warganet. Buat konten yang diadopsi dari keseharian, kebiasaan, ataupun keinginan masyarakat agar mereka merasa memiliki kesamaan atau ikatan dengan konten yang Anda buat. Alhasil, mereka tidak akan ragu untuk membagikan konten Anda di media sosial miliknya sendiri.

  1. Gunakan SEO pada setiap Platform Bisnis Anda

Entah itu situs website, media sosial, ataupun marketplace, semua membutuhkan Search Engine Optimization (SEO). Jika Anda mampu mengaplikasikan SEO dengan baik, maka kesempatan bisnis atau produk Anda masuk ke halaman pertama mesin pencarian dan dilihat oleh banyak orang akan semakin besar.

  1. Buat Program Rujukan

Promosi dari mulut ke mulut masih sangat dibutuhkan untuk meningkatkan kepercayaan seseorang terhadap suatu bisnis. Minta bantuan kepada pelanggan lama untuk mempromosikan bisnis, produk, atau layanan yang Anda miliki. Jangan meminta bantuan secara percuma, buat program rujukan di mana orang-orang yang mempromosikan bisnis Anda kepada kerabat terdekatnya akan mendapat diskon atau hadiah menarik lainnya.

  1. Berkolaborasi dengan Merek Dagang Lain

Cobalah untuk melakukan kolaborasi dengan merek dagang lain yang sudah memiliki nama. Ini akan membantu meningkatkan brand awareness pada bisnis Anda. Jauh lebih efektif jika Anda melakukannya bersama perusahaan yang berbeda bidang atau industri dengan bisnis Anda.

  1. Buat Konten Bersama Influencer

Selain berkolaborasi dengan merek dagang lain, salah satu cara inovatif untuk meningkatkan brand awareness dengan cepat adalah membuat konten bersama influencer. Para influencer memiliki pengikut yang sangat banyak. Ini akan membantu Anda memperkenalkan bisnis yang dimiliki dan kemungkinan mendapat pelanggan baru akan lebih besar.

  1. Gunakan Ads

Cara paling cepat lainnya adalah dengan beriklan atau menggunakan ads. Cukup membayar dengan memilih paket yang sesuai dengan kemampuan Anda. Kemudian, biarkan iklan bisnis Anda secara otomatis menemui warganet.

  1. Buat Kemasan Produk yang Menarik

Mengapa kemasan produk menjadi salah satu cara inovatif dalam meningkatkan brand awareness melalui digital marketing? Coba bayangkan, jika produk Anda memiliki kemasan yang menarik, warganet akan mengunggahnya ke media sosial yang mereka miliki atau istilah lainnya, yaitu unboxing. Bukankah ini akan membantu mengenalkan brand Anda kepada banyak orang? Jadi, mulai perhatikan kemasan produk yang Anda miliki.

Itulah tujuh strategi terbaik untuk meningkatkan brand awareness melalui digital marketing. Coba sekarang juga dan rasakan perbedaannya pada bisnis yang Anda miliki.

 

Sumber: https://www.entrepreneur.com/article/310427 , https://blog.taboola.com/increase-brand-awareness-today/